Uang
Uang
mempunyai peran yang sangat penting bagi kehidupan manusia sebagian besar
kegiatan manusia diukur dengan uang. Bayangkan saja, ketika kalian ingin
membeli buku, kalian butuh uang, ketika membeli jajan kalian juga butuh uang.
Begitu besarnya kegunaan uang dalam aktivitas masyarakat. Oleh karena itu,
untuk memenuhi kebutuhan akan uang, pemerintah menciptakan uang melalui bank
sentral, karena otoritas moneter di Indonesia adalah bank Indonesia yang
merupakan bank sentralnya Indonesia. Di Indonesia, banyak terdapat berbagai
jenis bank. Semua jenis bank tersebut memberikan peran yang cukup besar dalam
kegiatan perekonomian masyarakat khususnya yang berkaitan dengan uang.
Pengertian Uang
Uang adalah sesuatu yang
diterima/dipercaya masyarakat sebagai alat pembayaran atau transaksi. Dengan
demikian tujuan diciptakan uang adalah untuk memperlancar kegiatan tukar
menukar dan perdagangan. Karena itu uang dapat berbentuk apa saja tetapi tidak
berarti segala sesuatu itu adalah uang.
Syarat Uang :
- Diterima umum dan sah menurut undang-undang
- Nilainya tidak mengalami perubahan dari waktu ke waktu
- Mudah dibawa kemana-mana
- Mudah disimpan tanpa mengurangi nilainya
- Tahan lama
- Jumlahnya terbatas
- Bendanya memiliki mutu yang sama
Fungsi Uang
Uang
mempunyai fungsi dan keberadaan yang strategis dalam menunjang berbagai
kegiatan ekonomi. Adapun fungsi uang dapat dibedakan menjadi dua antara lain :
Fungsi
Asli Uang antara lain :
1)
Satuan Hitung (Unit of Account)
Uang berfungsi sebagai satuan hitung (unit of account)
karena uang dapat digunakan untuk menunjukan nilai berbagai macam barang/jasa
yang diperjualbelikan, menunjukkan besarnya kekayaan, dan menghitung besar
kecilnya pinjaman. Uang juga dipakai untuk menentukan harga barang/jasa (alat
penunjuk harga). Sebagai alat satuan hitung, uang berperan untuk memperlancar
pertukaran.
2)
Alat Transaksi (Medium of Exchange)
Uang berfungsi sebagai alat tukar atau medium of
exchange yang dapat mempermudah pertukaran. Orang yang akan melakukan
pertukaran tidak perlu menukarkan dengan barang, tetapi cukup menggunakan uang
sebagai alat tukar. Kesulitan-kesulitan pertukaran dengan cara barter dapat
diatasi dengan pertukaran uang.
3)
Penyimpanan Nilai (Store of Value)
Uang berfungsi sebagai alat
penyimpan nilai (valuta) karena dapat digunakan untuk mengalihkan daya
beli dari masa sekarang ke masa mendatang. Ketika seorang penjual saat ini
menerima sejumlah uang sebagai pembayaran atas barang dan jasa yang dijualnya,
maka ia dapat menyimpan uang tersebut untuk digunakan membeli barang dan jasa
di masa mendatang.
4)
Standar Pembayaran di Masa Mendatang (Standard of
Deffered Payment)
Banyak sekali kegiatan ekonomi yang balas jasanya tidak
diberikan saat itu juga. Pembayaran masa mendatang tersebut dimungkinkan karena
uang memiliki fungsi standar pembayaran di masa mendatang (standard of deffered
payment). Dengan fungsi tersebut berapa balas jasa dengan daya beli (purchasing
power), dibanding bila diukur dengan nilai komoditas tertentu.
Fungsi Turunan Uang antara lain
Selain hal di atas, uang juga memiliki fungsi lain yang disebut sebagai fungsi turunan. Fungsi turunan itu antara lain:
1) Uang
sebagai alat pembayaran yang sah
Kebutuhan manusia akan barang dan
jasa yang semakin bertambah dan beragam tidak dapat dipenuhi melalui cara
tukar-menukar atau barter. Guna mempermudah dalam mendapatkan barang dan jasa
yang diperlukan, manusia memerlukan alat pembayaran yang dapat diterima semua
orang, yaitu uang.
2) Uang
sebagai alat penimbun kekayaan
Sebagian orang biasanya tidak
menghabiskan semua uang yang dimilikinya untuk keperluan konsumsi. Ada sebagian
uang yang disisihkan dan ditabung untuk keperluan di masa datang.
3) Uang
sebagai alat pemindah kekayaan
Seseorang yang hendak pindah dari
suatu tempat ke tempat lain dapat memindahkan kekayaannya yang berupa tanah dan
bangunan rumah ke dalam bentuk uang dengan cara menjualnya. Di tempat yang baru
dia dapat membeli rumah yang baru dengan menggunakan uang hasil penjualan rumah
yang lama.
4) Uang
sebagai alat pendorong kegiatan ekonomi
Apabila nilai uang stabil orang
lebih bergairah dalam melakukan investasi. Dengan adanya kegiatan investasi,
kegiatan ekonomi akan semakin meningkat.
0 komentar:
Posting Komentar