Minggu, 14 Februari 2016

Kostan Baru

Diposting oleh my blog di 00.16


KOSTAN BARU

Hmm, antara senang dan sedih karena harus meninggalkan kostan lama gue yang terletak di Kelapa Dua - Depok dimana banyak terukir kenangan disana semasa kuliah selama  kurang lebih 4 tahun. Tetapi mengingat tempat kerja gue yang sekarang letaknya nan jauh dari Depok,  so I decided to move.


Entah ini pilihan yang tepat atau tidak tapi gue pikir ini suatu keharusan untuk diri gue sendiri karena  ga ingin menyiksa badan dengan mengalami perjalanan Depok – Permata Hijau sekitar 2,5 jam. Okee back to topic setelah mencari- cari gue memutuskan untuk memilih kostan dengan ukuran 2x4 m seharga Rp. 600.000 / bulan yang terbilang murah dilingkungan Jakarta meski harus berjalan cukup jauh untuk menjangkau kantor gue tapi anggep aja olahraga pagi.

Hari minggu tgl 30 Februari 2016 gue dibantu oleh dua temen yang kayak malaikat dan pacar salah satu dari mereka dimana disaat itu gue udah kebingungan harus pindahan naik apa dan dengan siapa. Kita berangkat menyusuri jalanan dengan bermodalkan sedikit ingatan tentang jalan untuk mencapai permata hijau karena biasanya saat naik Bis Ungu itu gue lebih sering tidur dibanding merhatiin jalan. Taraaa akhirnya sampai juga, gue hanya memindahkan barang tanpa membereskannya karena gue belum berniat menginap dikostan baru. Setelah melewati perjalanan yang cukup lelah kami memutuskan untuk makan di rumah makan padang lalu ke Mall Taman Anggrek untuk sekedar melepas penat sekalian berbelanja kebetulan lagi banyak diskon menjelang imlek. Kami juga mampir disebuah tempat Dessert “Shirayuki“ memesan dessert yang tampilannya menarik dan juga enak sepertiberikut

Setelah menikmati dessert, akhirnya kami kembali pulang ke Depok dan sekitarnya.
Terima Kasih

i'm feeling happy have a friendship that never end :)

0 komentar:

Posting Komentar

 

My blog,, Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos